Selasa, 23 Juli 2019

Membaca Peluang dan Tantangan Bisnis Properti

Judul Buku : Bisnis Properti
Penulis : H. Cecep Sumarna
Penerbit : Rosda Karya
Cetakan : 1. 2019
Tebal : 242 Halaman
ISBN : 978-602-446-328-1
Persesni          : Ahmad Wiyono

Satu dari sekian banyak jenis bisnis yang paling menantang adalah bisnis properti atau perumahan, jenis  bisnis yang satu ini ternyata tak cukup hanya bermodal semangat kerja, kerja dan kerja, namun membutuhkan kelihayan nalar dalam membangun dan mengembangkan bisnis tersebut. Dalam melakoni bisnis ini, pelaku dituntut bisa kreatif dalam proses membangun rumah dan juga handal dalam proses penjualannya.

Buku berjudul Bisnis Properti, Nalar Bisnis dalam Tafsir Kesemestaan ini mencoba “menelanjangi” gelap terangnya dinamika bisnis properti, satu sisi bisnis ini sangat menggiurkan, peluang dibidang finasialnya sangat menggiurkan, namun di sisi lain proses yang harus ditempuh juga relatif berat, penuh jalan terjal dan berliku. Karena menjalani bisnis properti pelaku bisnis tak hanya dituntut untuk bisa menjual produk, namun lebih dari itu pelaku bisnis sudah harus mampu merancang dari nol hingga produk itu siap dipasarkan.

Bisnis properti, harus dimulai dengan kesanggupan mengikhlaskan mata agar menjadi lembab, kulit menjadi kering, bibir menjadi hitam, rambut kadang harus sedikit kumal, tubuh lebih banyak lemas dan pakaian serta sepatu yang kadang kotor dan hampir sulit kembali disemir. Sekujur tubuh telah dibikin lelah, harus sanggup dipenuhi simbahan keringat yang kadang sulit dikeringkan. Tidak sedikit kotoran-kotoran hutan menempel di kulit yang membutuhkan waktu cukup lama untuk dinetralkan. (Hal. 32).

Sebuah ilustrasi betapa sukarnya memulai bisnis properti ini, narasi itu menujukkan bahwa menjalanai bisnis tersebut tak cukup hanya dengan bermodal materi dan gagasan, tapi harus turun langsung menjadi bagian dari pelaksana lapangan. Ini yang disebut dalam buku terbitan Rosda Karya ini bahwa menjadi pelaku bisnis properti membutuhan nalar dan kesiapan mental serta fisik, karena pelaku harus terlibat langsung mulai dari proses merancang, melaksanakan, hingga pada tahap pemasaran.

Bisnis di bidang perumahan, menurut penulis hanya dapat diikuti oleh mereka yang memiliki mental baja layaknya Maksalmina yang berani memimpin Tamlikha, Martinus, Kastumus, Bairumus, Damimus, dan Yatthbunus, dalam lakon penyembunyian diri di sebuah gua yang disebut Ashab al-Kahfi. Hal ini dapat direkam dari jejak pernyataan al-Qur’an dalam surat Al-Kahfi (18): 1-26, di mana ketujuh pemuda plus satu anjing (Qithmir), harus rela lari dan bersembunyi dari kejaran para penggawa raja Dikyamus yang sangat kejam. (Hal. 37).

Setidaknya ada beberapa pesan yang hendak disampaikan penulis terkait dengan bisnis properti tersebut, melalui sejumlah ilustrasi yang penulis urai dalam buku ini, diantaranaya adalah pentingnya mental baja yang harus dimiliki oleh para pelaku bisnis properti agar mereka tak mudah putus asa di tengah jalan. Mengingat tantangan dalam bisnis ini sangat kompleks sehingga keteguhan pendiirian menjadi kunci dari proses keberhasilan bisnis perumahan tersebut.

Selan itu, penulis juga mencoba menjabarkan pentingnya komunikasi, sosialisasi serta promosi kepada publik, agar nantinya produk properti yang sudah berhasil dikerjakan bisa terjual dengan baik. Penguasaan metode komunikasi ini menjadi jalan penting berikutnya agar bisnis properti tidak mandek di tengah jalan, karena setelah pelaku bisnis berhasil melahirkan produk properti maka langkah penting selanjutnya adalah bagaimnaa produk itu terjual sesuai target.

Ada dua hal yang selalu dibutuhkan manusia dalam membangun koloni kemanusiaan. Pertama, diwujudkan dalam bentuk komunikasi, yang berarti berkoloni karena kesamaan bahasa. Kedua, dibutuhkan sarana dan prasarana untuk berkumpul dan bersosialisasi menurut koloninya masing-masing. Di sinilah teori pemasaran perumahan ditemukan. (Hal. 2010). Selamat membaca. (*)


Tulisan ini pernah dimuat di harian Duta Masyarakat edisi 6 Juli 2019

0 komentar:

Posting Komentar

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Best Buy Coupons