Rabu, 25 Mei 2016

Kamus Pintar Melejitkan Potensi Buah Hati

Judul : Hypnosis For Parents
Penulis : Ichsan Solihudin
Penerbit : Dar Mizan (Mizan Pustaka)
Cetakan : 1. 2016
Tebal : 202 Halaman
ISBN : 978-602-242-875-6
Persensi : Ahmad Wiyono*
Anak adalah anugerah sekaligus amanah, maka jangan sekali kali mengabaikan amanah tersebut. Setiap orangtua memiliki tanggung jawab besar untuk mengasuh, serta menbentuk karakter sang anak itu sendiri. Apa, kemana dan jadi apa sang anak kelak, sepenuhynya ada di tangan setiap orang tua.

Jika berfikir sedikit ke belakang, pada masa anak kita masih kecil, semua “bibit” perilaku dan sikap ditanamkan. Bibit perilaku dan sikap ini kelak akan mewarnai kehidupan remaja dan dewaanya. Siapakah yang menanamkan “bibit” perilaku dan sikap pertama kalinya?. Tentu saja anda sudah tahu jawabannya. Oramgtualah yang menanamkan segala macam “bibit”. (Hal. 13).

Hypnosis for Parents –judul buku- yang secar mendalam mengupas tentang langkah strategis  orantgua dalam mebidik sang buah hatinya, mengarahkan ke tempat yang baik, menjadikan generasi unggul dan sebagainya. Yah, buku ini membedah cara efektif dalam uapaya melejitkan potensi sang buah hati. Dengan begitu, orangtua sudah berada pada posisi menjaga amanah yang dimiliknya.

Buku seri Hipnosis karya Ichsan Solihudin ini menawarkan konsepsi dasar tentang pola asuh yang baik yang harus dilakukan setiap oraangtua, mulai dari mendidik anak menjadi pribadi unggul, menerapkan sugesti positif pada anak, hngga merangsang imajinasi dengan hipnotis. Semuanya dibahas dengan gaya bertutur yang sangat komunikatif. 

Langkah utama yang mesti dilakukan orangtua dalam membidik masa depan anak-anaknya adalah menciptakan waktu untuk mereka, jangan sampai menjadikan anak sebagai kepentingan kesekian setelah kepentingan linnya. Ini akan berdampak buruk terhadap perkembangan mereka. Kegagalan orangtua dalam mencetak buah hatinya dimulai saat orangtua sudah tidak memiliki waktu untuk bersama mereka.

Beberapa orangtua yang sibuk bekerja cenderung mempunya pikiran untuk mnyerahkan pekerjaan rumah Anak sepenuhnya kepada pembantu atau pengasuh. Ingat, keterbatasan pendidikan akan berpengaruh terhadap sikap anak (Hal. 33).

Selain tu, orantua juga dipandang perlu untuk selalu meperhatikan gaya mengkritik dan memuji kepada anak-anaknya, jika berlebihan akan berdampak tidak baik pula kepada mereka. Dalam Memuji dan mengkritik, orangtua harus melihat situasi dan kondisi anak termasuk lingkungan sekitar, hal itu berkaitan dengan kebutuahn psikis dan mnetal sang buah hati tersebut. Jika tidak, maka dampaknya juga kurang baik terhadap mereka.

Agar anak mendapatkan manfaat dari pujian yang orangtuanya lontarkan, sebaiknya kenali kepribadian anak. Tidak semua anak sana dalam kebutuhan pujian. Ada anak yang hanya butuh pujian secukupnya (Hal. 66).

Setiap orangtua, tentu tidak mengingihkan gagal dalam mengajarkan dan membentuk karakter anak-anak mereka. Maka buku ini penting untuk dijadikan refersnai atau bahan rujukan dalam setiap melakukan pendampingan sang buah hati.  Karena selain mengulas  tentang pola asuh dalam mendidik anak, buku ini juga dilengkapi dengan beberapa konsepsi dasar menjadi orang tua yang handal dalam mebangun lingkungan keluarga yang baik bagi anak. termasuk di dalamnya dijabarkan tentang cara memotvasi anak agar mereka mandiri dan berprestasi.


Tulisan ini dimuat di Harian Kabar Madura, 23 Mei 2016


0 komentar:

Posting Komentar

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Best Buy Coupons